Bupati Langkat Sambut Baik Rapat Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial
14 Agustus 2017 - 08:00:51 WIB,    indra - DISKOMINFO

Stabat,  (Diskominfo)

 Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Langkat mengadakan Rapat Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial yang berlangsung diruang pola kantor Bupati Langkat, Senin (14/8).

 Rapat dibuka oleh Sekdakab. Langkat dr. H. Indra Salahudin M.Kes, MM mewakili Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu SH.

 Dalam pidato tertulisnya yang dibacakan Sekdakab. Langkat dr. H. Indra Salahudin, Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu SH menyambut baik rapat ini.

 “Sejauh ini, Langkat masih kondusif dan situasi ini harus terus disyukuri” katanya.

 Lebih lanjut, rasa syukur juga harus diselaraskan dengan tindakan pencegahan yang akan bermanfaat untuk mencegah terjadinya konflik sosial.

 “Rapat ini adalah solusi terbaik yang dapat menghasilkan Rencana Aksi Pencegahan Konflik sesuai dengan prosedur terencana” ujarnya,

 Ngogesa berharap, seluruh etnis di Langkat yang selama ini dikenal hidup harmonis dan berdampingan akan terus terjaga situasinya melalui peran Tim terpadu Penangan Konflik Sosial.

 Kepala Kesbangpol Drs. H. Wahyudi Hasibuan menjelaskan, peserta dalam rapat ini berjumlah 100 orang.

 Bertindak selaku pemapar materi dalam rapat ini adalah Kapolres Langkat diwakili oleh Waka Polres Kompol Hendrawan SIK, MA, Kapolres Binjai diwakili Wakapolres Kompol Anhar Arlia Rangkuti, SIK dan Dandim 0203 Langkat yang diwakili oleh Kasdim Langkat Mayor Inf. SH. Tanjung.

 Dalam paparannya masing-masing, terdapat beberapa penjelasan mengnai keikutsertaan unsur masyarakat dalam penanganan konflik sosial, langkah cepat, tepat dan tegas serta proposional dalam menangani konflik sosial dan terjaminnya rasa aman seluruh masyarakat.

 Hadir dalam rapat tersebut, diantaranya, perwakilan Unsur Forkopimda Langkat, Kepala BNN Langkat, Camat se-Kabupaten Langkat, unsur TNI/Polri, Ketua FKUB dan Ketua MUI Kabupaten Langkat.  (Diskominfo)