Bupati : Tidak Ada Kata Tamat Untuk Belajar, Selama Hayat Dikandung Badan
30 April 2018 - 15:00:08 WIB,    indra - DISKOMINFO

Stabat,  (Diskominfo)

Bupati Langkat H.Ngogesa Sitepu SH diwakili Kadis Pendidikan dan Pengajaran (P dan P) Kabupaten Langkat Dr H Saiful Abdi SH SE MPd , pada kegiatan wisuda siswa/ siswi Taman Kanak - Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama ( SMP) serta Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yayasan Swasta Esa Prakarsa Tahun pelajaran (TP) 2017-2018, digedung sekolah yayasan Swasta Esa Prakarsa Kel.Pekan Selesai Kec.Selesai Kab.Langkat, Senin (30/4).

Dr.H.Saiful Abdi saat membacakan teks tertulis arahan dan bimbingan Bupati Langkat, selain mengucapkan selamat kepada para siswa/siswi yayasan Eka Prakarsa yang diwisuda. H.Ngogesa pun berpesan, bahwa tidak ada kata tamat untuk belajar, selama masih hayat dikandung badan harus tetap belajar dan menuntut ilmu.

"Karena hal itu ciri manusia yang kelak akan berhasil,"sebutnya.

Karena pendidikan akan membuat diri kita menjadi pribadi yang percaya diri, untuk berkompetisi mengahadapi kemajuan zaman.

"Dengan kunci harus dibarengi antara pengetahuan umum dan pengetahuan agama,"pintahnya.

Jika hal demikian benar diterapkan, sambung H.Saiful,  pasti para siswa/siswi semuanya kelak menjadi generasi yang membanggakan, baik bagi diri, keluarga serta bangsa dan agama.

Selanjutnya, disampaikan Saiful, rasa hormat dan terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik dan administrasi yayasan ini, yang telah mendidik generasi penerus bangsa yang berkualitas.

"Saya yakin dan percaya dalam menjalankan tugas profesi yang diemban ini, bapak/ibu dengan jiwa yang ikhlas , semoga hal ini dicatat sebagai amal ibadah disisi Allah SWT, "ujarnya.

Serta ucapan terimakasih saya ucapkan kepada ketua yayasan H.Rizky Yolanda Sitepu STP serta unsur pimpinan yayasan, para wali murid dan semua pihak terkait, atas kerja keras dan kerja bersama dalam membangun yayasan Esa Prakarsa ini, sehingga berjalan dan kemanfaatannya dirasakan bersama.

ketua yayasan H.Rizky Yolanda Sitepu STP pada kesempatan itu, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Langkat H.Ngogesa Sitepu SH yang tak lain selaku orang tuanya. Atas dukungan yang telah diberikan dalam memajukan yayasan ini, yang bertujuan mencerdaskan generasi bangsa.

"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang juga telah mendukung baik secara moril dan materil guna kesinambungan yayasan ini,"sampainya.

Selanjutnya, dijelaskan H.Rizky,  adapun jumlah siswa/siswi yang di wisuda sebanyak 382 terdiri dari TK 28 siswa, SD 18 siswa, SMP 81 siswa, SMA 72 siswa dan SMK 183 siswa.

"Untuk tingkat SMP, SMA dan SMK ujian nasionalnya telah UNBK yaitu ujian nasional berbasis komputer,"jelasnya.

Turut hadir di acara wisuda tersebut Ketua TP PKK Langkat Ny.Hj Nuraidah Ngogesa, tokoh perempuan Langkat Ny. Tio Rita, perwakilan PT.LNK Ir.H. Syarkawi Daulay, KA.KUA Selesai, Camat beserta unsur Forkopim Selesai, Kasek Drs. H.Suwito serta segenap guru dan tenaga administrasi yayasan Esa Prakarsa, para tokoh masyarakat/Agama/pemuda dan para wali murid.  (Diskominfo)