Tim Safari Ramadhan Pemkab.Langkat Kunjungi 46 Masjid Tersebar Di 23 Kecamatan
24 Mei 2018 - 17:00:49 WIB,    indra - DISKOMINFO

Langkat,  (Diskominfo)

Berdasarkan keputusan Bupati Langkat No: 451.13-28/K/2018  tentang safari Ramadhan  1439 H/2018 M Kabupaten Langkat, mengujungi 46 masjid yang ada di 23 Kecamatan diwilayah Kabupaten Langkat, dilaksanakan  dengan masa waktu dua hari dimulai tanggal 24 – 25 mei 2018.

 Tim safari Ramadhan tersebut, sebanyak  24 tim terdiri dari unsur Forkopimda Langkat, unsur OPD Langkat , DPRD Langkat dan SKPD Langkat.

 Pada setiap masjid yang dikunjungi, diberikan  bantuan dana sebesar Rp.3 juta dari Pemkab.Langkat untuk kemakmuran masjid,  paket sembako dan uang kepada 5 orang Khadam masjid dari Baznas Langkat, serta sirup 1 lusin untuk masjid dari Bank Sumut cabang Stabat.

 Tim II (dua) safari ramadhan Pemerintah Kabupaten Langkat, dipimpin langsung oleh Bupati Langkat H.Ngogesa Sitepu SH diwakili  oleh Sekdakab. Langkat dr.H.Indra Salahudin MKes.MM,  kunjungi  masjid Al-Mahmud Dusun I Desa Sei Limbat Kecamatan Selesai, Kamis malam (24/5).

 Safari itu diawali menyatap menu hidangan berbuka dikantor Camat selesai, dilanjutkan sholat magrib dan sholat isya serta sholat terwaih berjama’ah dimasjid Al-Mahmud.

 Selanjutnya, pada kesempatan diacara safari tersebut, selaku katua tim II dr.H.Indra Salahudin, mengucapkan terima kasih atas sambutan BKM masjid. Sekaligus berharap untuk seluruh jamaah sholat tarawih yang hadir,  pada ramdahan 1439 H ini,  mampu menghadirkan dan menghidupkan bagi jiwa – jiwa yang telah kering , untuk kembali basah dengan  disirami cahaya iman yang utuh, semoga cahaya itu dapat  terus  bersemi sepanjang hayat.

 Selain itu, Sekda H.Indra  mengajak kepada para jama’ah   untuk selalu menjaga persatuan antara sesama agama, suku dan adat budaya yang berbeda.   Sebab tidak satupun agama membebarkan untuk menzolimi orang lain , tetapi sebaliknya yaitu menebarkan kedamaian dan saling memberi rasa aman.

 “Ada keindahan didalam perbedaan itu, jika kita mampu menjaga kerukunan dan silaturahmi dengan sesame,”terangnya.

 dr.H.Indra, mengajak masyarakat Langkat untuk menyukseskan Pemilian umum tahun 2018 ini,  dengan  mengingatkan untuk memberikan hak suaranya pada pemilihan kepala daerah Bupati dan Wakil Bupati Langkat dan pemilihan Gebernur dan Wakil Gebenur Sumatra Utara, pada 27 juni 2018 mendatang.

 “Saya harap jangan ada yang Golput, sebab memilih pemimpin termasuk perintah agama, mari sama kita suksekan pesta Demokrasi ini,”jelasnya.

 Safari Ramadhan dilanjutkan dengan tausiyah yag dibawahkan oleh Al- ustad Drs. H. Farhan  Indra MA,  pada tausiyahnya, mengajak kepada seluruh jamaah agar meningkatkan amal ibadah baik wajib maupun sunah, sebab  seluruh amal dibulan Ramadhan nilainya dilipat gandakan oleh Allah SWT.

“Amal sunah seperti wajib, amal wajib dilipatkan 70 kali, mari jangan sia-siakan, karena tahun depan belum tentu ada lagi kesempatan kita bertemu Ramadhan,”sampainya.

 Acara tersebut dihadiri oleh Tim II safari Ramadhan Pemkab.Langkat yaitu Assisten Administrasi Tata Pemerintahan Drs. Abdul Karim M.AP, Kadis Penda Langkat Muliyani, serta pimpinan SKPD lainnya,   kepala BNN Langkat dan Waka Polres Langkat, Camat, KUA para Kades dan tokoh masyarakat  serta unsur forkopim Selesai, pengurus BKM masjid, Bilal, Imam masjid dan jamaah  terawaih masyarakat setempat.  (Diskominfo)