MASJID RAUDHATUL HIDAYAH SELESEI DIRESMIKAN
22 Mei 2015 - 00:00:00 WIB,    hendra - DISKOMINFO

Langkat,  (PDE)

Masjid Raudhatul Hidayah yang terletak dikelurahan Pekan Selesei, Kecamatan Selesei diresmikan penggunaanya, Jumat (22/2).

 

Peresmian Masjid tersebut dilakukan oleh Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu melalui Sekda H. Indra Salahudin didampingi sejumlah unsur SKPD dijajaran Pemkab. Langkat beserta tokoh-tokoh masyarakat Langkat.

 

Dikesempatan tersebut Indra menyampaikan pesan Bupati bahwa pembangunan Masjid #--more--#penting, disamping menjadi pondasi dasar bagi pembentukan karakter manusia berbudi pekerti, juga sebagai lambang bahwa masyarakat setempat memiliki wadah bersama untuk melakukan pendekatan kepada sang khalik.

 

Selain itu, masih pesan Ngogesa kata Sekda, semangat gotong royong menyelesaikan pembangunan masjid harus tetap dibiasakan, karena setelah ini, tugas berat lebih menanti, yakni berusaha memakmurkan masjid.

 

“Jadikan Masjid sebagai tempat ibadah dan tempat bersilaturahmi” kata Indra mengutip pesan Ngogesa.

 

Camat Selesai Eka Depari mengucapkan terima kasih atas kepedulian Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu SH, menurutnya, warganya senantiasa mendoakan pak Bupati tetap sehat, sehingga bisa terus bekerja dalam mengabdikan diri buat Negara dan Bangsa.

 

Selain itu, Eka juga menjelaskan bahwa, kedepannya, setelah peresmian ini, pihaknya bekerjasama dengan warga setempat, akan mengurus kelangsungan Masjid, seperti kepengurusan BKM agar Masjid tetap bersih untuk membuat khusuk masyarakat yang sholat, kumudian, pembinaan generasi muda berakhlak sampai penyediaan media anak-anak untuk belajar agama.

 

Sebelumnya, Masjid Raudhatul Hidayah adalah Musholla, warga setempat bergotong royong membangun  Masjid ini bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Langkat.  (Humas/Informasi)