Festival Marhaban Dan Sholawat Resmi Dibuka H.Ngogesa
24 Oktober 2018 - 17:00:00 WIB,    yuda - DISKOMINFO

Stabat, (Diskominfo)

Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH dengan mengucapkan Al-Basmalah  membuka  festival marhaban dan sholawat tahun 2018 oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), di Pendopo Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat, Stabat, Rabu (24/10).

H Ngogesa pada bimbingan dan arahanya, atas nama pribadi  dan Pemkab Langkat menyampaikan apresiasi sekaligus terimakasih atas terlaksananya kegiatan ini, sebab festival ini  wujud  kepudlian  bagi terpeliharanya budaya islam ditengah- tengah masyarakat Kabupaten Langkat.

“Kepada panitia pelaksana dan semua pihak yang ikut membantu baik secara moril maupun moral, hingga terlaksanya kegiatan ini, saya ucapkan terimaksih,”sebutnya.

Selanjutnya, Bupati meyakini, bahwa para peserta dan juga panitia, pada  pelaksanan festival ini, tidak  bertujuan memperoleh juara samata, namun bentuk pembinaan kehidupan nuansa beragama, sehingga  tetap tumbuh dan berkembang dimasyarakat.

“Dengan harapan, kebiasaan untuk berselawat maupun barzanji marhaban, dapat terus mengalir pada darah generasi muda Langkat,  sehingga budaya ini tidak hilang di Bumi betuah ini,”ujarnya.

Selain itu, Bupati Langkat juga berharap, barzanji maupun shalawat serta syair-syair ini, dapat diterjemahkan ke bahasa Indonesia, agar lebih memasyarakat dan menarik minat setiap umat isalam, karena mengerti dan memahami maksud yang terkandung didalamnya.

“Sehingga memberi kekuatan kepada masyarakat , sebab syair yang   diperdengarkan  memilki arti sejarah dan mengandung doa keselamatan dan keberkahan bagi umat Rasullulah SAW,”terangnya.

Ketua MUI Kabupaten Langkat Ahmad Manfudz, sangat berharap dengan adanya festival ini, menambah kecintaan seluruh  umat islam, khususnya umat islam Langkat, kepada Allah SWT dan Rasullulah SAW serta kepada agama.

“Mudah-mudahan dengan terlaksana festival ini, dapat membuat kita semakin bertaqwa,”ujarnya.

Ketua panitia Dra Hj Ramadhan SPd I,  pada laporannya, menjelaskan kegiatan ini berlangsung hanya selama satu hari, pada Rabu (24/10). Untuk  peserta kegiatan ini berasal dari utusan MUI Kecamatan se Kabupaten Langkat, dengan total peserta 41 grub.

“terdiri dari 21 grub shalawat dan 20 grub marhaban dari 23 kecamatan,”paparnya.

Sembari mengucapkan terimakasih kepada Bupati Langkat, yang telah mendukung penuh atas terlasanaya kegiatan ini.

Trut hadir Sekdakab Langkat dr H Indra Salahudin MKes MM, ketua DPRD Langkat Surialam SE, unsur Forkopimda, SKPD Pemkab Langkat,sekretaris MUI Langkat DR H Saiful Abdi SH SE MPd, sekeraris dewan hakim Ismail S.Sos I. SPd, tokoh agama/masyarakat/pemuda Langkat.(Diskominfo)