Tanjung Pura -
Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH mendampingi Menteri Kesehatan Republik Indonesia Budi Gunadi Sadikin meninjau kondisi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanjung Pura pasca terdampak bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah Kabupaten Langkat, Sabtu (27/12/2025).
Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk perhatian pemerintah pusat terhadap pelayanan kesehatan di daerah yang terdampak bencana, sekaligus memastikan rumah sakit tetap dapat memberikan layanan kepada masyarakat meski dalam keterbatasan pasca banjir.
Turut hadir dalam peninjauan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat H. Amril, S.Sos., M.AP, Kepala BKPK Assnawi Abdulla, Direktur SKK Sumarjaya, Direktur Telkom Sumarjaya, Direktur Utama RSUD Tanjung Pura dr. Derma Wati Br. Bangun, M.KM, Kepala Dinas Kesehatan dr. Juliana, MM, Kepala Dinas Kominfo Wahyudiharto, S.STP., M.Si, Kabag Protokol Winanda Akbar, S.STP, Kabag Pemerintahan M. Nawawi, S.STP., M.SP, serta Camat Tanjung Pura T. Reza Aditya, S.IP.
Direktur RSUD Tanjung Pura menjelaskan bahwa rumah sakit tersebut telah kembali beroperasi sejak 14 Desember 2025. Namun, layanan masih dibatasi hanya untuk pasien yang tidak memerlukan penggunaan alat penunjang medis. Sementara itu, pasien yang membutuhkan alat penunjang medis lanjutan dirujuk ke rumah sakit lain yang fasilitasnya lebih memadai.
Dalam peninjauan tersebut, Menteri Kesehatan bersama Bupati Langkat dan rombongan berkeliling ke sejumlah ruangan rumah sakit. Terlihat beberapa pasien telah menjalani perawatan inap. Menteri Kesehatan juga meninjau langsung kondisi sejumlah alat penunjang kesehatan yang mengalami kerusakan akibat terendam banjir.
Selain melakukan peninjauan, kunjungan tersebut juga disertai dengan penyerahan bantuan berupa obat-obatan, perlengkapan mandi, pampers, matras, serta kebutuhan pendukung lainnya untuk membantu operasional rumah sakit dan pasien pasca bencana.
Pada kesempatan itu, Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Menteri Kesehatan RI yang telah hadir langsung meninjau kondisi RSUD Tanjung Pura. Ia berharap pemerintah pusat dapat memberikan dukungan lanjutan untuk pemulihan rumah sakit daerah tersebut.
“Kami sangat berterima kasih atas perhatian Bapak Menteri Kesehatan. Kami berharap adanya dukungan perbaikan sarana dan prasarana, khususnya bantuan alat-alat penunjang kesehatan, termasuk mobil rontgen, agar RSUD Tanjung Pura dapat kembali beroperasi secara maksimal,” ujar Syah Afandin.
Selain menyampaikan permohonan secara langsung, Bupati Langkat juga menegaskan akan mengajukan permohonan resmi secara tertulis melalui surat yang akan dikirimkan ke Kementerian Kesehatan RI di Jakarta. Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya percepatan pemulihan layanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Langkat pasca bencana banjir.(ikp/kominfolangkat).